Mensos Risma Kunjungi Korban Banjir Luwu Hari Ini
Sekaligus Tinjau Lokasi Banjir dan Tanah Longsor
Mensos Risma rencananya akan mengunjungi korban banjir hari ini, Rabu (6/10/2021). Risma juga akan meninjau lokasi banjir dan tanah longsor.
BERANDANEWS.NET, LUWU — Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini menjadwalkan akan berkunjung ke Kabupaten Luwu hari ini, Rabu (06/10/21). Dalam kunjungan kerjanya ingin meninjau langsung wilayah terdampak banjir bandang dan tanah longsor.
Sesuai rencana, Mensos Risma akan menggunakan pesawat Wings Air IW-1350 mendarat di Bandara Bua, Palopo.
Rencana kunjungan Risma tertuang dalam surat Sekretaris Jenderal Kementerian Sosial Harry Hikmat dengan nomor 1790/1/KS.03/10/2021. Pertanggal 5 Oktober 2021.
Terkait rencana kunjungan Mensos, Kabag Umum Pemda Luwu, Imran membenarkan atas kunjunganya materi sosial. Ia mengatakan kunjungan besok Bupati Luwu akan menjemput di Bandara Laga Ligo Bua.
“Iye. Besok Bupati Luwu bersama dengan Forkopimda akan menjemput di Bandara Bua. Selanjutnya, ikut bersama dengan rombongan Menteri Sosial mengunjungi wilayah terdampak banjir bandang dan tanah longsor di Walmas (Luwu),” ujarnya.
Sesuai jadwal kunjungan pada lampiran surat tersebut. Mensos tiba di Bandara La Galigo Bua pukul 08.45 Wita. Tiba di lokasi banjir Walenrang Lamasi (Walmas) pada pukul 10.30 Wita. Pukul 13.30 Wita kembali ke Makassar.
Info Terkait
Sebelumnya, pada Minggu (3/10/2021) banjir dan tanah longsor melanda Luwu akibat hujan hujan deras mengguyur kabupaten itu.
Akibat tanah longsor dan hanyutkan sejumlah rumah, Kecamatan Walenrang Barat, Kabupaten Luwu, Sulsel.
Informasi beredar, hujan di luwu yang menyebabkan banjir, salah satu rumah kepala Desa Ilanbatu, tertimbun tanah longsor dan hanyut terbawa arus sungai.
Sejauh ini informasi tersebut di kabarkan terdapat empat anaknya di dalam rumah pada saat kejadian.
Masyarakat setempat membutuhkan pertolongan. “Informasi dari desa Ilanbatu. Mereka butuh Relawan malam ini. Karena kewalahan masyarakat di dalam evakuasi,” ungkap informasi masyarakat kecamatan Walenrang.
Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPND) Kabupaten Luwu, Aminuddin Alwy. Ia membenarkan atas kejadian tersebut.
Alwy mengaku dirinya sementara menuju lokasi kejadian. ”Saya sementara ini dalam perjalanan menuju lokasi bencana,” ujarnya. (ar/*)