Trending

Dinas Dukcapil Bone Target Setiap Desa Bisa Cetak KK

Untuk Memberikan Pelayanan Terbaik

Pemerintah Kabupaten Bone melalui Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil terus berupaya agar setiap desa bisa mencetak kartu keluarga sendiri.

BERANDANEWS.NET, BONE – Pemerintah Kabupaten Bone melalui Dinas Kependudukan Catatan Sipil (Dukcapil) terus melakukan terobosan untuk perbaikan pelayanan. Salah satu yang di upayakan adalah memperbaiki pelayanan kependudukan kepada masyarakat.

Sebelumnya, untuk pengurusan seperti (KK) Kartu Keluarga Akte Kelahiran (KTP) Kartu Tanda Penduduk, masih mengalami kesulitan. Juga kebuntuan khususnya penduduk warga terpencil atau yang tinggal di wilayah jauh.

Ada beberapa Kecamatan di Kabupaten Bone Seperti Kecamatan Tellu Limpoe, Bontocani, Sibulue dan Dua Boccoe. Selain itu akses di kecamatan tersebut juga sangat memprihatinkan.

Baca Juga: Sehari, PKK Sulsel Vaksin 300 Ribu Warga

Kepala Dinas Kependudukan Catatan Sipil Kabupaten Bone Andi Saharuddin mengatakan pihaknya terus berupaya memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Jadi kami ini sedang mengkaji bagaimana cara pengurusan berkas itu bisa di cetak di setiap desa kecuali KTP tetap di cetak dikantor,” ujarnya, Rabu (29/9/2021).

Saat ini, sudah ada 4 desa yang di pilih untuk percobaan pencetakan berkas di wilayah masing-masing.

“Yaitu Desa Bana Kecamatan Bontocani, Desa Cinnong Kecamatan Sibulue, Desa Cakkeware Kecamatan Cenrana dan Cabbeng Kecamatan Dua Boccoe,” kata Andi Saharuddin.

Khusus Kecamatan Tellu Limpoe saat ini memang belum di lakukan percobaan di sana.

“Tapi kami juga akan berusaha bagaimana cara pengurusan berkas Kartu Keluarga (KK) dan yang lainnya bisa di cetak di sana karena wilayah tersebut sangat jauh dari Kota,” tutup Andi Saharuddin. (fan)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button