Peserta didik baru ikuti upacara bendera perdana di TK Islam Athirah Bukit Baruga

MAKASSAR,BERANDANEWS.NET,  – Suasana keceriaan dan semangat memenuhi Indoor TK Islam Athirah Bukit Baruga saat upacara bendera perdana untuk tahun ajaran baru digelar pagi ini. Dengan wajah-wajah ceria, para peserta didik mengikuti upacara dengan penuh antusiasme.

 

Dalam suasana yang penuh khidmat, kepala TK memimpin upacara tersebut. Melalui pidato singkatnya, beliau menanyakan kabar peserta didik serta memberi tips kepada peserta didik dalam menjaga kesehatan sehari-hari dengan cara, istirahat yang cukup atau tidur lebih awal agar dapat ke sekolah tepat waktu, makan makanan yang sehat dan bergizi serta rajin mencuci tangan.

 

“Ummi Rahma punya tips yang pertama tidur lebih awal supaya bisa bangun tepat waktu, kedua memperbanyak makan buah dan sayur, yang terakhir rajin cuci tangan,” Ucap Rahma.

 

Diketahui, Anak didik dan Guru berkolaborasi sebagai pelaksana upacara. Pelaksanaan upacara bendera perdana TK Islam Athirah Bukit Baruga di tahun pelajaran 2023-2024 ini memberikan harapan baru dan semangat untuk meraih prestasi-prestasi baru dalam perjalanan pendidikan. Dengan fondasi yang kuat dalam nilai-nilai agama dan pendidikan berkualitas, tahun ajaran baru dipenuhi dengan harapan dan impian yang cerah. (*/rls)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button