Juara AKSI Indosiar jadi pemateri di kajian Muharram Boarding Athirah Bukit Baruga
MAKASSAR,BERANDANEWS.NET,- Boarding Athirah Bukit Baruga memperingati tahun baru Islam 1 Muharram 1445 Hijriyah. Acara peringatan itu di rangkaikan dengan buka puasa bersama di hari Asyura atau puasa 10 Muharam dengan mengusung tema “Menebar Kasih Sayang Memupuk Kesabaran Melalui Hari Asyura”. Sabtu (28/7/23).
Kegiatan itu bertempat di musholla SMA Sekolah Islam Athirah Bukit Baruga dan di hadiri seluruh siswa dan guru pembina.
Acara peringatan 10 Muharram tahun 2023 ini terbilang sangat berbeda dengan tahun sebelumnya, pasalnya penceramah yang mengisi kajian itu adalah sang juara AKSI Indosiar (Akademi Sahur Indonesia) tahun 2023 yang berasal dari makassar Sulsel.
Terlihat dari rauk wajah seluruh peserta kajian itu rasa gembira dan antusias akan penampilan ceramah sang juara AKSI Indosiar 2023.
Ustad. Icuk Sugiarto Rifa’i, Lc. dalam ceramahnya menyampaikan ada beberapa keutamaan di bulan Muharram khususnya di hari Asyura yang jatuh pada 10 Muharram 1445 Hijriyah tahun ini.
“Bulan Muharram ini sangat istimewa dari keutamaan yang ada didalamnya, tentunya keutamaan itu melalui lisan dan sunnah Rasulullah shalallahu alaihi wasallam.
Jadi keutamaan atau amalan di bulan Muharram ini yang pertama berpuasa di tanggal 9 dan 10 Muharram, maka Allah akan mengampuni dosanya setahun yang lalu. Kedua memperbanyak membaca surah Al ikhlas. Keutamaan yang ketiga memperbanyak membaca syahidul istighfar, karena dengan memperbanyak istighfar maka Allah akan memberikan jalan keluar yang di hadapi nya. Keempat memperbanyak mendoakan dan berbakti kepada orang tua dan yang terakhir yang paling utama menghargai guru pembina di asrama, karena dari ilmu agama yang di ajarkannya bisa memasukkan kita kedalam surga Nya Allah Subhana wa ta’ala,” Ujar Ustad Icuk sapaan akrabnya.
Tak kalah meriahnya untuk mencairkan suasana kajian Muharram itu Ustad Icuk menunjuk salah satu siswa untuk membacakan hadist keutamaan puasa 10 Muharram beserta artinya dan Ustad memberikan hadiah berupa uang dinar.
Kepala Boarding Athirah Bukit Baruga Wahyudin, S.Pd.I. di sesi terakhir kajian itu menyampaikan motivasi kepada seluruh siswa agar bisa mengikuti jejak Ustad Icuk yang meraih juara satu AKSI Indosiar 2023.
“Kedatangan Ustad Icuk kali ini merupakan motivasi yang besar untuk seluruh siswa Boarding Athirah Bukit Baruga. Karena menjadi juara satu di AKSI Indosiar bukan sesuatu yg mudah, perlu melewati tahapan seleksi yang ketat dari berbagai provinsi dan Ibu Kota di seluruh indonesia. Sehingga terkumpullah menjadi 20 peserta. Dan hebatnya lagi Ustdz Icuk lah yang menjadi juara satu AKSI Indosiar 2023,” ujarnya.
(*/Tim Web Boarding)